BERHIJRAH MENUJU KEBAIKAN DAN KESEMPURNAAN

0
Hj.Erica ketika berbincang dengan Umi Pipik

MATARAM,DS-Hijrah dalam artian yang paling sederhana, kata Hj. Erica Zainul Majdi adalah berubah menuju lebih baik. “Hijrah maknanya menjadi baik, menjadi lebih baik, kearah yang lebih baik.
Mengucapkan kebaikan itu gampang. Melakukan sholat diawal waktu itu gampang, kita sedekah gampang. Namun yang paling susah itu adalah melakukannya dengan istiqomah dengan terus
menerus,” tuturnya istri Gubernur NTB, Dr. TGH M. Zainul Majdi saat membuka kegiatan Kajian Akbar Muslimah 2017 dengan tema ‘Istiqomah dalam Berhijrah’ bersama Umi Pipik Dian Irawati di
Masjid Hubbul Wathan, Islamic Center, Minggu (8/10/2017).

Umi Erica Majdi sapaan akrab Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi NTB tersebut menegaskan, istiqomah untuk tiap hari selalu bersedekah dengan rutin, ikhlas, dengan jumlah yang sama
setiap hari.

Ia pun menguraikan sebuah nasihat dari para ulama. Kalau seorang yang telah wafat punya kesempatan untuk dibangkitkan dari kuburnya satu menit saja, maka apa yang akan dilakukannya?
“Kata ulama, yang akan dilakukannya adalah mencari majelis ilmu dan hadir di tengah-tengahnya, karena majelis ilmu itu dengan ridho Allah SWT masyaAllah pahalanya,” kata Hj. Erica yang dihadapan ratusan jemaah yang hadir.

Karenanya, Hj.Erica mengajak ibu ibu yang hadir saat itu untuk melapangkan hati dan meninggalkan segala kekhawatiran. “Mari kita yang sudah hadir di majelis ilmu ini, kita lapangkan dada untuk mengikuti apa yang nanti disampaikan Umi Pipik dengan baik. Mari kita sama-sama belajar di tempat ini,” ajak Hj.Erica.

Ia pun menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada panitia yang telah susah payah melaksanakan forum ini. “Saya terharu dengan semangat mereka, dan saya yakin kejayaan bangsa
dan negara Indonesia akan terus berlangsung selama anak-anak mudanya tetap menjaga semangat untuk menjadikan masjid sebagai pusat-pusat ilmu dan menjadikan Al qur’an serta sunnah
sebagai sumber utama untuk kehidupan sehari-hari, dan untuk memberi kontribusi positif kepada masyarakat,” tegas Bunda PAUD tersebut seraya menegaskan kesiapannya selaku ketua tim
penggerak PKK Provinsi NTB menyambut baik segala kerja sama yang berkontribusi positif bagi kemajuan NTB dan bangsa ini kedepannya.

Sementara, Umi Pipik Dian Irawati dalam kajiannya menjelaskan bahwa hakekat hijrah adalah menuju kesempurnaan. Untuk menuju kesempurnaan itu, lanjut Umi Pipik, adalah dengan menjaga
hubungan baik dengan Allah, yakni menjalankan secara konsisten kebaikan kebaikan yang telah Allah perintahkan. Karena tolak ukur kesempurnaan dan kesuksesan seseorang, baik di dunia
maupun diakhirat kelak adalah dari sejauh mana kesempurnaan amal ibadah kita dihadapan Allah SWT.

“Kesempurnaan hanya milik Allah. Kita hanya berusaha menjadi diri yang lebih baik,” ungkap istri alm. Ust. Jefri Al Bukhari tersebut

Selain menjaga hubungan dengan Allah, seseorang harus tetap menjaga dan memupuk hubungan baik dengan sesama, yakni dengan menjaga ucapan, prilaku serta sikap. Dan ini harus dilakukan dengan sepenuh hati dan konsiten. “Sehitam apapun masa lalu kita maka jadilah orang bermanfaat bagi orang lain,” ungkapnya di hadapan ratusan peserta yang terdiri dari
masyarakat umum dan mahasiswa. Karenanya, umi Pipik mengajak seluruh peserta untuk terus memperbaiki kualitas diri dengan menjaga amal amal yang selama ini dilakukan.

Hadir pada acara tersebut Ketua TP. PKK Lombok Timur, isteri Rektor Unram, isteri Danlanud, pejabat Unram, dan Wakil Dekan II Unram serta ratusan ibu-ibu anggota Majelis Taklim, mahasiswa dan masyarakat umum lainnya.hm

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan