BSK Samawa

Pemuda Bagian dari Solusi Bangsa

Mataram,DS- Badan eksekutif mahasiswa (BEM) universitas Nahdlatul Ulama NTB menyelenggarakan dialog Kepemudaan dengan tema “Pemuda menjadi bagian dari solusi bangsa di era society 5,0” yang berlangsung di Auditorium Universitas Nahdlatul Ulama NTB, Sabtu (19/11/22).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Pembina Badan eksekutif mahasiswa (BEM) Universitas Nahdlatul Ulama NTB dan dihadiri oleh Akhdiansyah S.HI (ketua BAPEMPERDA DPRD NTB), Dr. Drs.H Muhtadin Haiti M.pd (kepala bidang pemuda Dispora NTB) , Aziz muslim M.sos (sekertaris KNPI NTB) sebagai pemateri dialog kepemudaan.

Aziz Muslim M.sos, Sekertaris KNPI NTB, menyampaikan bahwa mahasiswa harus membuka mata tentang perkembangan zaman. Awal munculnya era 5,0 menjadi penyeimbang era 4,0, Dan, mahasiswa adalah generasi emas untuk melanjutkan estafet kepemimpinan bangsa Indonesia

Menurut Dr. Drs.H Muhtadin Haiti M.pd, Kepala bidang Pemuda Dispora NTB, mahasiswa harus aktif di bidang kepemudaan dan balance dengan amal dunia dan akhirat agar bisa berkompetisi.

“Pemuda adalah persatuan dan kesatuan, dasar pikiran itulah yang mendorong tokoh-tokoh pemuda era merebut kemerdekaan melakukan ikrar suci atas nama Sumpah Pemuda. Karena mereka berpikir bahwa perjuangan akan lebih mudah dilakukan dengan semangat persatuan dan kesatuan. Dimana, mestinya semangat itu juga yang harus dimaknai dalam kehidupan generasi millennial saat ini,” paparnya.

Sementara itu, Presiden Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama NTB, M.Nova Taufik Saputra, menyampaikan bahwa pemuda pasti energik dan mempunyai peranan yang sangat besar terhadap peradaban bangsa ini.Sehingga pemuda harus mempunyai mental yang kuat, sehat, dan semangat. Selain itu, mempunyai daya saing dan optimistis dalam melihat masa depan dan mampu menghadapi problematika maupun tantangan.

“Sebagai kelompok anak muda harus mengejar sebanyak-banyaknya prestasi demi membanggakan bangsa ini, mewakili bangsa Indonesia dalam inovasi dan menampilkan prestasi dipentas global,” terangnya.

Nova Taufik Saputra berharap kegiatan dialog Kepemudaan mampu menemukan solusi altarnatif, apa yang harus dilakukan untuk menopang perubahan-perubahan yang akan terjadi dimasa depan. md

Facebook Comments Box

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.