Patroli Samapta Sambangi Pangkalan Ojek
Sumbawa Besar, DS, Dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) yang aman kondusif, jajaran Unit Patroli Samapta Polres Sumbawa sambangi para tukang ojek di daerah Pasar Labuhan, Rabu (24/05/23) pagi.
Dalam kegiatan itu, personel patroli memberikan imbauan dan sosialisasi terkait harkamtibmas. Selain itu petugas juga mengajak para pengemudi ojek agar senantiasa mengutamakan keselamatan dan mematuhi aturan berlalulintas.
Di tempat terpisah, Kasat Samapta Polres Sumbawa Iptu Tahir Lantu mengatakan patroli dengan sasaran tukang ojek bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas dan mengingatkan agar pengemudi ojek senantiasa mengutamakan keselamatan bersama saat dijalan raya.
“Kita imbau kepada pengemudi ojek tentang etika berlalu-lintas dan budaya tertib berlalulintas. Selain itu juga, kita menyarankan agar pengemudi dan penumpang ojek wajib menggunakan helm ganda demi keselamatan pada saat mengemudikan kendaraan,”ungkap Kasat.
Diharapkan dengan dilakukannya penyuluhan tersebut para tukang ojek dapat mentaati aturan dalam berlalu lintas serta selalu menjaga sitkamtibmas agar tetap aman dan kondusif. (Hps)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.