Disperindag NTB Komit Beri Layanan Informasi Publik Bidang Perdagangan
Mataram, DS-Dinas Perdagangan Provinsi NTB berkomitmen memberikan layanan informasi publik di bidang Perdagangan. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Perdagangan Provinsi NTB, Drs. H. Fathurrahman, M.Si., saat visitasi Komisioner Komisi Informasi NTB untuk Monev KIP tahun 2022. Kamis 29/09/2022.
Kepala Dinas Perdagangan, Drs. H. Fathurrahman, M.Si., menegaskan komitmen tersebut tergambar dari beberapa aspek antara lain penyiapan payung hukum pengelolaan PPID Dinas Perdagangan Provinsi NTB, penyiapan sarana prasarana berupa ruangan PPID yang saat ini sedang dalam tahap renovasi dan sarana pendukung lainnya.
PPID Dinas Perdagangan juga melakukan sinergitas dengan seluruh Bidang dalam menyajikan informasi, seperti penunjukan personil dari masing-masing bidang untuk meng-update kegiatan Bidangnya, lalu dikumpulkan, diolah di dalam PPID untuk disajikan sebagai Informasi dan dipublikasikan ke website serta media sosial official Dinas Perdagangan Provinsi NTB.
“Website dan media sosial dinas, baik itu di facebook, instagram, twitter, youtube, selalu diupdate untuk publikasi kegiatan Dinas Perdagangan,” terangnya
Termasuk data-data sektor Perdagangan yang diperlukan untuk menunjang pembangunan, dihimpun oleh PPID kemudian dimuat dalam website Dinas Perdagangan Provinsi NTB, serta dilakukan juga entri data ke dalam portal NTB Satu Data dan PPID Utama Provinsi NTB.
Seluruh data terkait dengan tugas fungsi Dinas Perdagangan Provinsi NTB, kesemuanya telah tercakup dalam Daftar Informasi Publik Dinas Perdagangan yang dapat diakses melalui website Dinas Perdagangan maupun PPID Utama Provinsi NTB. Tetapi ada beberapa data yang dapat disediakan setelah ada permintaan.
Terkait pengembangan SDM PPID, Dinas Perdagangan Provinsi NTB menggunakan strategi peningkatan kualitas SDM dengan cara mendorong anggota PPID untuk mengikuti bimtek-bimtek yang diselenggarakan oleh Diskominfotik maupun lembaga-lembaga yang terkait dengan penguatan SDM.
Dalam memajukan NTB Mall yang menjadi program strategis Pemerintah Provinsi NTB, Dinas Perdagangan Provinsi NTB menyediakan ruang pelatihan, dialog dengan pelaku UMKM melalui kegiatan rutin Coffee Morning, termasuk juga melakukan publikasi terkait produk-produk yang bisa masuk ke dalam NTB Mall.
Tak hanya itu, berbagai strategi juga dilakukan untuk penyampaian keberadaan NTB Mall kepada publik salah satunya dengan penyedian barcode NTB Mall di hotel-hotel, untuk mempermudah tamu hotel mengenal produk-produk UMKM NTB dan bertransaksi secara online di NTB Mall.
“Dengan sekali tautan dengan barcode NTB Mall, sudah bisa terlihat berbagai macam produk UMKM NTB berikut juga dengan profile UMKM nya,”tambahnya.md
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.