Berkah SJP, Warga Denggen Timur Bisa Nikmati MCK Mewah dan Bersih Melalui Program SPALD – S
Selong,DS – Kini, puluhan Kepala Keluarga (KK) di Desa Denggen Timur Kecamatan Selong bisa menikmati kamar mandi mewah dan bersih melalui program Sanitasi Desa (Sandes) Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Setempat (SPALD – S) Kementerian PUPR RI.
Bangunan berukuran 1,75 m x 1,55 m memiliki 2 tabung dan 1 tabung diantaranya pengolahan tinja. Di dalamnya dilengkapi dengan fasilitas kamar mandi, tempat menyuci dan jamban keluarga yang bikin nyaman dan aman.
Program ini merupakan aspirasi Anggota DPR RI Suryadi Jaya Purnama (SJP) dari Daerah Pemilihan (Dapil) Pulau Lombok. Anggota DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu langsung meninjau progress pembangunan yang kerjakan secara swakelola oleh Kelompok Masyarakat Penerima (KMP), Minggu (13/08/2023).
Pria yang karib disapa SJP itu mengungkapkan program ini merupakan respon atas persoalan sanitasi yang selama ini sering menjadi keluhan masyarakat.
“Kita ingin kesehatan lingkungan kita makin baik, tapi kalau tidak diimbangi dengan MCK dan sarana yang memadai tentu itu semua tidak bisa dicapai”,ujarnya.
Karna itu saya terus berjuang dengan berbagai program untuk memperbaiki sanitasi masyarakat seperti program SPALD – S ini. Jadi masyarakat kita yang kesulitan MCK kita bangun di setiap rumah, “sambung SJP.
Di NTB, lanjutnya, program ini ratusan tersebar di sejumlah desa di Kabupaten Kota di NTB termasuk di Denggen Timur Kecamatan Selong menyasar 20 Kepala keluarga.
Lebih jauh, dia berharap dengan adanya program ini, kedepan masyarakat bisa belajar semakin baik mengubah pola pikir terutama dalam aktivitas MCK.
“Berikutnya sarana ini bisa dimanfaatkan dan dipelihara dengan sebaik baiknya. Bagi yang mampu, bisa membangun secara mandiri dengan mencontoh bangunan yang ada karna ini standar, “imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Desa Denggen Timur Muhammad Jamaluddin mengapresiasi dukungan Anggota DPR RI Suryadi Jaya Purnama memiliki kepedulian terhadap masyarakat di desanya.
“Terima kasih pak SJP atas dukungannya. Program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kami, ” katanya. li
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.